fbpx
Select Page

Cara mengatur keuangan dalam bisnis merupakan salah satu tantangan terbesar saat memulai bisnis. Manajemen keuangan sangatlah penting dalam sebuah bisnis, dimana manajemen keuangan yang baik akan memperlancar jalannya bisnis. Manajemen keuangan juga diperlukan untuk melihat kondisi bisnis sekarang dan masa depan. Dikutip dari The Balance Small Business, berikut beberapa tips mengatur dan mengelola keuangan agar lebih efektif

#1 Berhemat dalam keuangan

Saat mengeluarkan uang untuk membeli barang yang diperlukan dalam berbisnis pikirkan cara-cara untuk menghemat pengeluaran seperti membeli barang diskon atau membeli barang bekas setengah harga namun layak digunakan untuk menjalankan bisnis.

#2 Membedakan antara anggaran pribadi dan bisnis

Jangan mencampurkan pengeluaran pribadi dan bisnis apapun jenis pengeluarannya, dilarang menggunakan dana bisnis sebagai dana pribadi karena akan mengakibatkan kekacauan keuangan pada suatu hari. Buatlah secara terpisah anggaran keuangan pribadi dan bisnis.

#3 Melakukan negosiasi

Saat mendapatkan penawaran yang bagus seperti membuat kontrak dengan vendor, selalu lakukan negosiasi agar mendapatkan kesepakatan bisnis yang baik.

#4 Dilarang menunda bayar tagihan

Selalu membayar tagihan bisnis tepat pada waktunya, hindari keterlambatan pembayaran agar tidak mendapatkan denda.

#5 Mempelajari Akuntansi

Pelaku bisnis harus mengetahui dasar-dasar akuntansi bisnis agar semakin memahami keuangan dan arus kas bisnis, jadi manajemen keuangan dapat tertata dengan baik.

Nah berikut sedikit tips mengelola keuangan dengan baik, ilmu-ilmu dalam berbisnis bisa kalian pelajari juga di STMIK LIKMI. Kami memiliki Jurusan Creative Digital Business, didalamnya kalian akan diberikan ilmu membangun bisnis dari nol bagaimana cara mengelolanya, memanajemen bisnis dengan baik dan bagaimana cara untuk mengatur keuangannya agar bisnis semakin maju.